Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Panduan Pembuatan Squad Baru Mobile Legends

Cara membuat squad baru Mobile Legends
Mobile Legends adalah game multipemain daring/online yang bergenre Arena Pertarungan. Mobile Legends di tahun 2018 saat ini sedang populer di kalangan masyarakat. Baik yang masih kecil, remaja, ataupun yang sudah tua. Kepopuleran permainan ini sampai keberbagai negara. Terutama Indonesia, saking populernya pihak penerbit yaitu Moonton mengadakan turnamen e-sports untuk player moba satu ini. Nah untuk mengikuti turnamen tersebut Moonton mensyaratkan pada pemain harus memiliki squad. Oleh karena itu saya kali ini akan memberitahukan beberapa tahapan cara membuat squad dan manfaat squad itu apa, silahkan di simak

Create New Squad

Level Akun sudah mencapai Lv.20
Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah dengan menaikan akun mu mencapai Lv.20 dengan cara;
  • Menggunakan item penambah exp yang bisa didapat dishop
  • Sering mendapatkan MVP di Mode apapun
Top-up Diamond
Untuk game yang satu ini dibutuhkan uang asli untuk membuat Squad. Saya tidak tau kenapa alasan pihak Montoon menggunakan metode pembayaran menggunakan uang asli. Menurut pribadi sendiri mungkin bisnis. hehehe..

Beri nama squad minimal 6 sampai 16 huruf
Bisa kamu lihat di gambar kolom Nama Squad, kamu bisa memasukan huruf dari 6 sampai 16 huruf. Kamu juga bisa menggunakan karakter spesial untuk mempercantik nama Squad kamu. Pikirkan nama squad yang akan di buat sebaik mungkin atau rundingkan dengan temanmu karena jika kalian sudah membuat nama squad kalian tidak bisa mengganti nama squad lagi seperti halnya mengganti nama akun kita secara gratis. Untuk mengganti nama squad kalian di butuhkan diamond lagi.

Beri nama singkatan squad miniman 2 sampai 4 huruf
Kamu bisa memberi nama singkatan untuk squad kamu 2 sampai 4 huruf. Kamu bisa menggunakan nama singkatan dari Nama Squad kamu atau singkatan dengan karakter spesial. Itu terserah kamu mau bagaimana nama singkatannya. Moonton memberikan ijin untuk menggunakan karakter spesial pada Nama Squad kita.

Isi Kolom Deklarasi pada Squad
Yang satu ini kamu disuruh untuk mengisi Deklarasi Squad kamu. Apa itu Deklarasi? Deklarasi adalah pernyataan ringkas dan jelas (tentang suatu hal)(kbbi). Jadi maksudnya adalah kamu disuruh menjeleskan isi dari tujuan squad kamu untuk apa dan untuk siapa. Belum ngerti juga? Ok saya akan beri satu contoh;
Open member squad epic go to mytic Need user fighter, tank, assasin, mage Berminat cantumkkan ss profil, nanti di add
Untuk membuat Deklarasi kamu di berikan 100 karakter termasuk spasi. Jika di atas lebih dari 100 karakter kalian bisa mempersingkatnya lagi.

Squad pada Mobile Legeds memberikan maksimal 9 anggota dan tidak bisa ditambah. Untuk itu saya sarankan pilihlah anggota yang sudah kenal/dekat dengan kamu teman atau teman bermain baik dia masih newbie atau pro kamu ajak untuk bergabung. Karena menurut pengalaman saya jika orang yang belum kenal/dekat dengan saya mudah sekali untuk keluarnya. Mungkin dikarena kan sepi atau kurangnya komunikasi pada setiap anggotanya.

Manfaat

Selain manfaat yang saya sebutkan diatas tadi bisa mengikuti turnamen syarat dari Moonton. Kamu bisa mencipkan sebuat komunitas yang baik bagi diri sendiri. Kamu bisa mendapatkan bantuan untuk menyelesaikan sebuat event, menaikan status profil(maniac/savage/winrate),dan rank. Selain itu kalian bisa lebih cepat berkembang dibandingan dengan main solo. Karena semakin banyak otak (pemikir) semakin cepat juga menyelesaikan masalah. hehehe, kalian bisa mendapatkan informasi berupa cara memilih core item yang cocok untuk hero ini atau hero itu dan masih banyak lagi.

Akhir Kata

Itulah beberapa manfaat dan cara yang harus kamu lakukan untuk membuat Squad. Bila ada kalimat yang membuat hati tidak nyaman mohon untuk di maklumi. karena kesempurnaan hanya dimiliki yang Maha Esa. Terimakasih telah menyempatkan waktu Anda untuk membaca artikel ini! Sampai bertemu dilain waktu!

Posting Komentar untuk "Panduan Pembuatan Squad Baru Mobile Legends"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel