Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bagaimana Tips Leveling Lebih Cepat di Mobile Legends

Seorang gadis cantik yang sedang memberi makan binatang peliharaannya
Seperti yang kalian lihat gambar diatas karakter yang saya gunakan (Kagura) sedang leveling/farming di awal permainan, sebenarnya sih itu kurang baik ya menurut saya karena item yang saya pakai itu masih kurang mumpuni untuk lawan Boss Turtle "solo". Apalagi tim yang sedang sibuk-sibuknya mengamankan turret dari serangan musuh atau khawatir jika ada musuh yang mengendap-ngendap, seperti Natalia. Hmm ... serasa jantung berdebar-debar rasanya tak menentu, hati bergetar-getar menanti ka.... *Ada yang aneh???? Spell nya salah hahaha ... selain item yang kurang mendukung spell yang kita gunakan juga harus tepat ya? oke langsung saja penjelasannya ke yang pertama.


Pertama, Pakailah Spell Retribution. Ya kebanyakan orang pasti sudah tau fungsi dari Spell Retribution itu. Sejak awal pemilihan hero, hero-hero yang dikhususkan untuk farming lebih cepat diharuskan menggukan Spell Retribution ini, kalian tau hero apa saja itu ( Assasin/Mage) karena saat melawan minion/monster bisa lebih mudah dan cepat. Apalagi di barengi dengan core item Jungle. Ya tentu sudah jelas farming memang harus menggunakan core item farming, yaitu Jungle. Dengan Spell dan core item Jungle sudah dipastikan kalian bisa lebih cepat membunuh minion, cepat membunuh cepat juga naik level. Sebenernya masih ada  tips,

Kedua, Ambil Buff Blue Buff atau Red Buff. Untuk memaksimalkan damage kita diatas selain menggunakan spell khusus farming/leveling, Retribution dan item core Jungle. Kamu diharuskan membunuh Spinner/Reaper. Agar mendapatkan Buff, berupa Damage dan Speed attack agar lebih cepat. Minion ini sangat bermanfaat untuk melawan musuh atau melawan minion. Oleh karena itu kalian harus buru-buru diawal pertamakali masuk arena agar tidak didahului oleh teman satu tim kamu. Karena selain manfaatnya dapat status tambahan kalian juga akan mendapatkan exp. Lebih seringlah membunuh monster satu ini karena efek yang akan kamu dapat sangat berpengaruh ketika permainan sedang berlangsung dan jangan sampai terambil oleh musuhmu. Untuk tips yang,

Ketiga, Bunuh monster yang menghasilkan exp, gold, hit point tambahan. Kenapa? ya seperti yang kalian tahui sendiri jika kita sering melakukannya tanpa tertinggal atau terdahului salah satupun leveling akan lebih cepat. Bahkan sebelum menit kedua sudah lv 4 atau lebih. Memang itu lah tipsnya untuk leveling lebih cepat di mobile legends. Tidak ada trik khusus untuk leveling cepat. Yang ada kalianlah yang harus cepat. Untuk selanjutnya,

Keempat, Bunuh atau curi BOSS Turtle dua kali sebelum selang waktu 2 menit, maksud saya bunuh turtle secepatnya sebelum batas waktu. Turtle memiliki respawn pertama dimenit ke-dua selama dua menit. Jika kalian membunuh turtle dimenit ke-empat kesempatan kalian untuk membunuh turtle dua kali akan hangus. Karena saat menit ke enam turtle akan hilang. Saya sarankan ajaklah satu tim untuk membantu ( dua orang sudah cukup). Jika ingin solo, miliki core item setidaknya dua atau 3.

Kelima sekaligus yang terakhir, Cara yang ekstrim dan beresiko tinggi. Sangat disarankan bagi yang ingin beruji nyali tidak disarankan apabila kurang percaya diri. Cara ini kalian lakukan dengan cara mencuri jatah buff musuh (Spinner atau Reaper) atau monster yang mendapatkan HP, ini sangat bermanfaat. Selain kalian mendapatkan keuntungan status tambahan, musuh akan terasa kesusahan apabila ternyata jatah buff timnya dicuri oleh musuhnya. Itu akan memperlambat pertamainan musuh. Begitu juga sebaliknya, jika tim kamu kecurian tim kalian akan kesusahan. Jadi berhati-hatilah

Itu saja untuk tips Mobile Legends hari ini, jika ada yang tidak dimengerti kalian bisa kirim komentar dibawah. Sudah tersedia, apabila ada kekurangan dari artikel ini saya menerima kritik dan saran (yang membangun). Terimakasih telah menyempatkan waktu untuk membaca artikel untuk hari ini. Sampai bertememu dilain waktu!!!!!

Posting Komentar untuk "Bagaimana Tips Leveling Lebih Cepat di Mobile Legends"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel